Solusi Bekerja dari Rumah, Mendominasi Aplikasi Terbaik Google 2020

- 3 Desember 2020, 19:48 WIB
Ilustrasi sejumlah aplikasi terbaik 2020
Ilustrasi sejumlah aplikasi terbaik 2020 /antara

SINARJATENG.COM - Daftar aplikasi terbaik 2020 yang telah diterbitkan Google didominasi oleh solusi bekerja dari rumah, mulai dari aplikasi untuk kesehatan mental, buku resep masakan dan "paket kantor" milik Microsoft.

"Tahun ini, kita lebih mengandalkan aplikasi dari sebelumnya untuk tetap terhubung, mengejar hobi baru, dan menemukan ketenangan dari kebisingan dunia. Inovatif, elegan, berikut adalah aplikasi terbaik Play tahun 2020," tulis Google di laman Play Store, dikutip Kamis 3 Desember 2020.

Aplikasi pemantau waktu tidur dan relaksasi Loona menjadi aplikasi terbaik yang dipilih Google. Sementara, aplikasi terbaik pilihan pengguna adalah Disney+.

Baca Juga: Kabar Baik untuk Blink! BLACKPINK akan Gelar Konser Virtual Akhir Tahun

Untuk game, Google memilih "Genshin Impact" sebagai aplikasi game terbaik.

"Setiap judul yang dinobatkan sebagai Game Terbaik harus melebihi ekspektasi dan memberikan pengalaman yang menarik," ujar Google.

Sedangkan aplikasi game pilihan pengguna jatuh pada "SpongeBob: Krusty Cook-Off."

Baca Juga: Jelang Libur Natal dan Akhir Tahun, Disparpora Batang Perketat Prokes Destinasi Wisata

Google Play juga memberikan penghargaan untuk film, pertunjukan, buku, dan buku audio terbaik. "Jumanji" dan "Yellowstone" menjadi film dan pertunjukan terlaris.

Halaman:

Editor: Aman Ariyanto

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x