Gandeng FDH dan Karang Taruna, Mahasiswa KKN UIN Walisongo Adakan Penanaman Pohon

- 26 Oktober 2020, 15:37 WIB
Mahasiswa KKN Reguler Dari Rumah 75 UIN Walisongo Zazinul Ummah melakukan penanaman pohon di desa Karangrejo, Wonosalam, Kabupaten Demak, Senin 26 Oktober 2020
Mahasiswa KKN Reguler Dari Rumah 75 UIN Walisongo Zazinul Ummah melakukan penanaman pohon di desa Karangrejo, Wonosalam, Kabupaten Demak, Senin 26 Oktober 2020 /Tim KKN/Sinarjateng.com

DEMAK, SINARJATENG.COM - Bersama FDH (Forum Demak Hijau) dan Karangtaruna desa Karangrejo, mahasiswa KKN Reguler Dari Rumah 75 UIN Walisongo Semarang, kelompok 35 Zazinul Ummah melakukan penanaman pohon di desa Karangrejo, Wonosalam, Kabupaten Demak, Senin 26 Oktober 2020.

Kegiatan ini merupakan salah satu program kerjanya dan sebagai bentuk peduli terhadap lingkungan desa sekitar.

"Saya melihat sepanjang jalan desa Karangrejo agak terlihat gersang, jadi saya berinisiatif untuk melakukan penanaman pohon," katanya di Demak.

Baca Juga: Kurangi Polusi, Pertamina Sosialisasikan Penggunaan BBM yang Lebih Baik

Jenis pohon yang ditanam adalah pohon bintaro dan beberapa jenis bunga. Sebanyak 25 bibit pohon ditanam di sepanjang jalan mulai dari balaidesa Karangrejo. Sedangkan untuk bunga-bunga ditanam di taman balai desa.

Sementara itu, Kepala desa Karangrejo, Ahmad Kuwoso berterima kasih kepada mahasiswi yang KKN di desa Karangrejo dan mengapresiasi kegiatan KKN, termasuk penanaman pohon ini.

"Kegiatan penanaman pohon ini sangat bagus serta membantu desa. Semoga apa yang telah ditanam bermanfaat", terangnya.

Baca Juga: DPP Serukan Kader Partai Golkar Pekalongan Kawal Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin

"Kita sebagai insan manusia harus tetap menjaga keseimbangan ekologi dan dengan tanam pohon bias menimbulkan kesejukan dan menghasilkan O2 yang dibutuhkan oleh mahluk hidup," tutur ibu Sri, pembina FDH. Hal ini sesuai dengan motto FDH, "Hidup Bersama Harus Dijaga" pungkasnya. ***

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x