Nasib Naas, Kandang Ludes Terbakar Sapi Ikut Terpanggang di Susukan Semarang

- 30 November 2023, 11:22 WIB
Ilustrasi kebakaran
Ilustrasi kebakaran /Canva/


SINARJATENG.COM - Kebakaran melalap kandang sapi di Desa Tawang, Kecamatan Susukan, Kabupaten Semarang, pada Rabu 29 November 2023.

Kandang milik Suwardi Wakiri (50), warga setempat ludes terbakar dan meninggalkan kerugian mencapai Rp 40 juta.

Penyebab pasti kebakaran belum diketahui, tetapi tumpukan jerami di sekitar kandang diduga menjadi faktor pemicu cepatnya penyebaran api.

Baca Juga: Diberitahukan Kepada Warga di Kabupaten Demak Jadwal Sholat Hari Kamis 30 November 2023

Komandan Regu C Pos Pemadam Kebakaran (PMK) Tengaran, Sutomo, menyatakan bahwa pihaknya menerima laporan kebakaran sekitar pukul 22.10 WIB dan langsung merespons dan menuju ke lokasi.

Menurutnya, tim pemadam kebakaran berhasil mengendalikan api dan mencegahnya menjalar ke bangunan lain.

"Termasuk bisa kami cegah menjalar ke padat pemukiman di sekitarnya," ujarnya.

Baca Juga: Wali Kota Semarang Mengadakan Lomba Masak Dan Bekerja Sama Dengan PHRI untuk mengentaskan angka stunting

"Unit damkar Getasan dan Bringin juga dikerahkan sehingga api berhasil dipadamkan dan tidak menjalar ke bangunan lainya," tandas Sutomo.***

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x