Ganjar : Harus Siap Jadi “Babu” Rakyat. Pesan Ganjar Saat Lantik Fadia Arafiq Jadi Bupati Pekalongan  

- 27 Juni 2021, 20:14 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo melantik Fadia Arafiq Riswandi sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan di Grhadika Bhakti Praja, Minggu 27 Juni 2021.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo melantik Fadia Arafiq Riswandi sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan di Grhadika Bhakti Praja, Minggu 27 Juni 2021. /Humas Pemprov Jawa Tengah

 

SINARJATENG.COM – Putri pedangdut legendaris A Rafiq, Fadia Arafiq resmi menjabat sebagai Bupati Pekalongan.

Pelantikan Fadia bersama wakilnya Riswadi, dilakukan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, di Grhadika Bhakti Praja, Minggu 27 Juni 2021.

Pelantikan Fadia Arafiq dan Riswadi hari ini memang tak biasa. Jika biasanya pelantikan dilaksanakan pada hari kerja, kali ini pelantikan dihelat pada hari libur. Bagi Ganjar, hal ini merupakan pengingat, pejabat harus setia melayani rakyat.

Baca Juga: Quartararo Juara MotoGP Assen Belanda

“Karena pelantikannya hari Minggu, maka saya membacanya Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan pasti semangat.

Pesan saya, Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan harus mau menghibahkan dirinya untuk melayani rakyat tanpa kenal hari. Harus siap-siap dadi babune rakyat (jadi pelayan rakyat) dan melaksanakan janji-janji kampanyenya,” kata Ganjar.

Dia menekankan, pelayanan yang mudah, murah, dan cepat, harus benar-benar terwujud di Pekalongan.

Baca Juga: Ikatan Cinta 27 Juni 2021: Temukan Bukti Foto, Nino Yakin Foto Itu Hasil Editan Kejahatan Elsa Makin Terkuak

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x