Butuh Dukungan Masyarakat untuk Menekan Angka Covid-19, Ganjar Ingatkan Warga Terapkan Protokol Kesehatan

- 18 Juni 2021, 11:29 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo tak lelah mengingatkan warga untuk memakai masker saat beraktivitas
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo tak lelah mengingatkan warga untuk memakai masker saat beraktivitas /Humas Prov. Jateng

SINARJATENG.COM - Sebagai orang nomor satu di Provinsi Jawa Tengah, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo tak lelah mengingatkan warga untuk memakai masker saat beraktivitas.

Ganjar menyebut, kondisi saat ini sedang tidak baik-baik saja dan butuh dukungan dari masyarakat dengan taat protokol kesehatan.

Hal itu diutarakan Ganjar, sambil gowes keliling Kota Semarang dan blusukan ke dalam pasar pada Jumat 18 Juni 2021.

Baca Juga: Sambangi Rumah Warga yang Terendam Banjir di Dusun Duwari, Ini Pesan Ganjar

Berangkat dari kediaman dinas, Ganjar selalu menghentikan kayuhan sepedanya saat mendapati kerumunan warga.

"Ayo bapak ibu, maskere dipakai. Kalau keluar rumah harus pakai masker,” ucap Ganjar.

Ganjar kemudian menuju ke Pasar Peterongan Semarang. Aktivitas jual beli pada pagi hari itu praktis terjadi kerumunan.

Baca Juga: Mengejutkan, Ini Jawaban Ganjar Ketika Ditanya Kemungkinan Pindah dari PDIP

“Bapak ibu, ayo maskere dinggo. Saiki rumah sakite wis kebak, doktere perawate wis do klenger. Ayo bareng-bareng dijogo kesehatane,” tegas Ganjar.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x