Dibuat Terheran-heran Saat Berbuka Puasa di Desa Danasari, Wabup Pemalang Minta Pontensi Desa Ditingkatkan

- 24 April 2021, 23:39 WIB
Wakil Bupati (Wabup) Pemalang Mansur Hidayat berbuka puasa Ramadan di Masjid Ibrahim aljami Baiturrahman Desa Danasari, pada Sabtu 24 April 2021.
Wakil Bupati (Wabup) Pemalang Mansur Hidayat berbuka puasa Ramadan di Masjid Ibrahim aljami Baiturrahman Desa Danasari, pada Sabtu 24 April 2021. /Hidayat/Sinarjateng.com

 


SINARJATENG.COM - Warga Desa Danasari membuat rasa penasaran Wakil Bupati (Wabup) Pemalang Mansur Hidayat dengan memberikan jamuan bubur ayam sebagai hidangan untuk berbuka puasa Ramadan di Masjid Ibrahim aljami Baiturrahman Desa Danasari, pada Sabtu 24 April 2021.

Rasa penasaran itu, Wakil Bupati Pemalang sampai ingin mengetahuinya. Pada akhirnya saat berdialog di kantor redaksi Sinarjateng.com, rasa penasaran tersebut terjawab dengan informasi terkait dengan bubur ayam menjadi hidangan berbuka puasa di Desa Danasari.

Hampir 70 persen warga desa Danasari memilih berprofesi sebagai pedagang dan salah satunya sebagai pendagang atau penjual bubur ayam di sejumlah Kota besar seperti; Jakarta, Bandung, Surabaya, Bali, Semarang dan sejumlah Kota lainnya.

Baca Juga: PENTING ANDA BACA! 4 Alasan untuk tetap Berolahraga selama Ramadan

Wabup Pemalang juga mengajak untuk meningkatkan berbagai potensi desa yang ada di Desa Danasari, baik seperti desa wisata dan perekonomian desa baik pengembangan UMKM dan sebagainya.

"Desa merupakan ujung tombak pengembangan daerah. Untuk itu pengembangan potensi desa perlu ditingkatkan guna mendukung peningkatan pertumbuhan ekonomi daerah," ujarnya.

Lebih lanjut, Wabup Pemalang, Mansur Hidayat juga mengharapkan kepada Gerakan Pemuda (GP) Ansor di Kabupaten Pemalang dan khususnya di Ranting Desa Danasari lebih maju dari segi agama dan ekonominya.

Dialog bersama Wakil Bupati Pemalang Mansur Hidayat dan Ranting GP Ansor Desa Danasari pada Sabtu, 24 April 2021
Dialog bersama Wakil Bupati Pemalang Mansur Hidayat dan Ranting GP Ansor Desa Danasari pada Sabtu, 24 April 2021 Sinarjateng.com

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x