Kaesang Pangarep Miliki 40 Persen Saham PERSIS Solo, Ini Strateginya untuk Masuk Liga 1 Indonesia

- 20 Maret 2021, 20:16 WIB
Kaesang Pangarep, Direktur Utama PERSIS Solo /
Kaesang Pangarep, Direktur Utama PERSIS Solo / /Youtube.com/ PERSIS SOLO

“Pasti ada prosesnya, pasti ada naik turunnya. Disitu peran dari teman-teman Pasopati dan temen-temen Surakarta untuk terus mengawal PERSIS Solo agar bisa naik Liga 1,” kata Gibran.

Hal ini juga merupakan upaya Gibran sebagai Wali Kota Solo untuk meningkatkan citra Kota Solo.

Baca Juga: Dukung Bangkitnya Sektor Pariwisata Bali, Kapolri: Keroyok Program Vaksinasi Covid-19 Agar Cepat Selesai

“Salah satu komitmen Kota Solo untuk menaikkan citra dan brand kota Solo untuk Kota destinasi olahraga,” ungkapnya.

Kaesang Pangarep, yang juga menjadi Direktur Utama PERSIS Solo mengungkapkan strategi agar PERSIS Solo dapat naik ke Liga 1.

“Kita sudah mendatangkan beberapa sponsor, jadi tidak seperti manajemen sebelumnya, sponsornya kosongan terus," tutur Kaesang.

Baca Juga: KBRI Turun Tangan, Akhirnya Kepulangan Tim Badminton Indonesia Dapat Dipercepat

Ia berusaha untuk mendapatkan sponsor agar PERSIS Solo mendapatkan pemain yang bagus.

“Kita harus bersinergi juga dengan perusahaan-perusahaan supaya PERSIS Solo bisa beli pemain bagus, kedua, kita bisa menjalankan liga internal, supaya kita bisa menyerap sebanyak mungkin putra daerah khususnya Solo Raya supaya bisa bermain di PERSIS Solo,” ungkapnya.***

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x