AC Milan Berhasil Tundukkan Sampdoria untuk Jaga Selisih di Puncak

- 7 Desember 2020, 06:26 WIB
AC Milan berhasil mengalahkan Sampdoria 2-1 di Serie A Liga Italia pekan ke-10.
AC Milan berhasil mengalahkan Sampdoria 2-1 di Serie A Liga Italia pekan ke-10. /twitter.com/@acmilan

Sampdoria berusaha bangkit dari tekanan dan mengancam melalui sundulan Morten Thorsby dari umpan silang Antonio Candreva yang masih melambung di atas mistar gawang Milan.

Saat Blucerchati mengurung Milan, Samu Castillejo masuk sebagai pemain pengganti dan mencetak gol melalui sentuhan pertamanya pada menit ke-77. Hauge menggulirkan bola kepada Rebic, yang kemudian mengirimkannya untuk dikonversi menjadi gol oleh Castillejo.

Baca Juga: Di Era Digital, UMKM Harus Melek Design dan Brand untuk Tarik Minat Konsumen

Sampdoria baru bisa memperkecil ketertinggalan pada menit ke-82. Diawali tendangan sudut Candreva, Albin Ekdal meneruskannya ke tiang dekat dan bola melewati garis gawang sebelum Donnarumma mendorongnya keluar.

Ekdal hampir menyamakan kedudukan dengan sepakan terakhir pada pertandingan itu, namun sundulannya yang meneruskan umpan silang Candreva melebar dari gawang.

Milan berpeluang mempertahankan selisih dengan Inter saat mereka menjamu Parma pada pertandingan putaran ke-11 pekan depan, sedangkan Sampdoria akan dijamu Napoli Minggu pekan ini.

Baca Juga: Bappenas Programkan Pembangunan Berkelanjutan Lewat SDGs

Susunan pemain kedua tim:

Sampdoria (4-4-2): Emil Audero, Bartosz Bereszynski (Omar Colley 20'), Lorenzo Tonelli, Tommaso Augello (Mehdi Leris 82'), Antonio Candreva, Morten Thorsby, Adrien Silva (Albin Ekdal 46'), Jakub Jankto (Mikkel Dasgaard 46'), Manolo Gabbiadini (Antonino La Gumina57'), Fabio Quagliarella

Pelatih: Claudio Ranieri

Halaman:

Editor: Intan Hidayat

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x