Presiden Joko Widodo Memberi Arahan Mengenai Kasus Omicron yang Makin Melonjak

- 19 Januari 2022, 12:09 WIB
Presiden Joko Widodo Memberi Arahan Mengenai Kasus Omicron yang Makin Melonjak
Presiden Joko Widodo Memberi Arahan Mengenai Kasus Omicron yang Makin Melonjak /Tangkapan Layar Youtube/ Sekretariat Presiden

SINARJATENG.COM - Jokowi menyampaikan tentang kasus covid 19 varian Omicron yang melonjak naik dan memberi arahan agar warga untuk tetap waspada tetapi tidak panik.

Dikutip dari akun YouTube Sekretariat Presiden, Jokowi meminta agar warga tidak jemawa karena varian Omicron lebih mudah menular dibandingkan varian covid 19 lainnya.

""Pasien yang terinfeksi varian ini umumnya boleh tanpa harus dirawat di rumah sakit. Tapi sekali lagi kita harus waspada. Jangan jumawa dan jangan gegabah," kata Jokowi.

Jokowi juga berpesan agar masyarakat mengurangi kegiatan di tempat yang ramai. Para pekerja juga diminta kembali melakukan pekerjaannya dari rumah atau WFH (Work From Home).

Selain itu Jokowi menyinggung perihal bepergian keluar negeri.

"Dan saya minta untuk tidak bepergian ke luar negeri jika tidak ada urusan penting dan mendesak," ucap Jokowi.

Tidak sampai disitu, Jokowi meminta agar warga tetap patuh dalam melakukan protokol kesehatan dan meminta warga untuk melakukan vaksin booster. Vaksin booster disediakan gratis oleh pemerintah karena menurut Jokowi, vaksinasi merupakan hal yang penting saat ini.

"Semua gratis karena vaksinasi penting demi keselamatan kita semua," papar Jokowi.***

Editor: Miftah Rizzi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x