Dompet Dhuafa Kerahkan Tim Respon dari Empat Kota untuk Respon Cepat Erupsi Gunung Semeru

- 5 Desember 2021, 21:46 WIB
Dompet Dhuafa Kerahkan Tim Respon dari Empat Kota untuk Respon Cepat Erupsi Gunung Semeru
Dompet Dhuafa Kerahkan Tim Respon dari Empat Kota untuk Respon Cepat Erupsi Gunung Semeru /Dompet Dhuafa

SINARJATENG.COM - Pada Sabtu 4 Desember 2021 siang, warga di kawasan lereng Gunung Semeru di Jawa Timur, sekejap berhamburan.

Kabar akan erupsi besar gunung tersebut silih berganti masuk di grup aplikasi pesan singkat koordinasi relawan Disaster Management Center (DMC) Dompet Dhuafa. Tak lama, beragam dokumentasi baik foto maupun video masuk melengkapi kabar tersebut.

Bahkan salam salah satu kiriman video, seorang warga mengabarkan kondisi kawasan kaki Gunung Semeru di jam 4 sore sudah gelap gulita seperti sudah malam. Banyak masyarakat yang terjebak dalam perjalanan maupun kuyup akibat terpaan hujan abu vulkanik.

Baca Juga: Dompet Dhuafa Bersama DDV Jatim dengan Tagar #BeraniBaik Bersama Sahabat Tunagrahita

Melihat dampak erupsi yang besar, Dompet Dhuafa melalui DMC, mengambil langkah taktis untuk memberangkatkan tim respon cepat ke lokasi kejadian. Kali ini, tim respon dari Jakarta, Surabaya dan Malang langsung bergerak menuju kawasan kaki Gunung Semeru, untuk melakukan respon cepat, evakuasi warga dan kebutuhan memdesak di lokasi.

"Malam ini kami berangkatkan tim respon dan kebutuhan logistik darurat. Evakuasi, layanan kesehatan dan pemenuhan kebutuhan dasar menjadi target utama. Untuk mempercepat respon, kami maksimalkan tim respon dari Dompet Dhuafa cabang Jawa Timur. Tim respon dari Jakarta akan membawa logistik dan obat-obatan.

Untuk respon cepat dan evakuasi saat ini kami maksimalkan tim dari Surabaya dan Malang, serta pergerakan tim medis dari Madiun," jelas Shofa Al Quds, selaku GM Respon DMC Dompet Dhuafa saat ditemui di kantor DMC di Ciputat, Tangerang Selatan, Sabtu malam.

Baca Juga: Dompet Dhuafa Terima Penghargaan dari Kementerian Agama di Malam Apresiasi Festival Literasi Zakat Wakaf 2021

Mari, kita doakan saudara kita di kawasan kaki Gunung Semeru senantiasa dalam lindungan Allah SWT.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x