Berikan Layanan Prima, Polres Tolikara Respon Cepat Bantu Penyandang Disabilitas

- 26 Januari 2021, 15:00 WIB
Anggota Polres Tolikara berikan pelayanan kepada penyandang disabilitas di Tolikara dengan menggunakan mobil dinas
Anggota Polres Tolikara berikan pelayanan kepada penyandang disabilitas di Tolikara dengan menggunakan mobil dinas /NTMC Polri

SINARJATENG.COM - Anggota Polres Tolikara berikan pelayanan kepada penyandang disabilitas di Tolikara dengan menggunakan mobil dinas yang di antarkan ke Kantor Pemda Tolikara, pada Senin 25 Januari 2021.

Dalam penyampaiannya Kapolres Tolikara AKBP Dr. Yunenalis Takamully SH,MH mengatakan bahwa salah seorang warga Penyandang Disabilitas menghubunginya melalui Handphone meminta untuk di antar ke Kantor Dukcapil guna mengurus KTP dan memperbaharui Kartu Keluarga (KK).

 

Mendengar hal tersebut, "saya langsung perintahkan beberapa anggota Polres untuk mengantarkan ke Kantor Dukcapil dengan menggunakan mobil dinas milik Polres Tolikara," ujarnya.

Baca Juga: Peduli Kesehatan, Satlantas Polres Lumajang Bagikan Masker ke Pengunjung Pasar

Kapolres menuturkan, Polri tidak hanya memberikan pelayanan publik saja namun kami juga akan membantu bila mana ada warga Masyarakat yang mengalami kesusahan dan membutuhkan bantuan.

"Karena Polri sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan bagi masyarakat sehingga kita harus selalu siap bilamana masyarakat membutuhkan bantuan," imbuhnya.

Maka dari itu Ia berpesan kepada anggota Polri di mana saja bertugas agar selalu memberikan pelayanan prima ke Masyarakat.

Baca Juga: Tinjau Vaksinasi di Demak, Ganjar: Vaksinasi Tahap I di Jateng Selesai Lebih Cepat

Hal itu agar Polri kedepannya lebih di cintai masyarakat dan selalu tanamkan kebaikan untuk masyarakat karena tugas yang kita emban adalah menjaga masyarakat agar selalu merasa aman dan nyaman.***

Editor: Intan Hidayat

Sumber: NTMC Polri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x