Kupat Bongkok Makanan Unik Khas Tegal yang Cocok untuk Sarapan Pagi

- 19 November 2022, 13:11 WIB
Kupat Bongkok Makanan Unik Khas Tegal yang Cocok untuk Sarapan Pagi.
Kupat Bongkok Makanan Unik Khas Tegal yang Cocok untuk Sarapan Pagi. /Sari

SINARJATENG.COM - Melancong ke Tegal belum puas rasanya jika belum merasakan aneka kuliner khasnya. Selain kupat glabed Khas Randugunting, salah satu menu menggoda selera Tegal adalah kupat bongkok.

Bagi orang-orang Tegal baik dari Kota Tegal maupun Kabupaten Tegal, kuliner satu ini dapat dengan mudah dijumpai di pagi hari.

Sebagian masyarakat menyantapnya saat sarapan. Kupat bongkok sudah sangat populer di lidah penikmat kuliner.

Baca Juga: Simak! 10 Pemain Perancis yang Tidak Dipanggil Untuk Piala Dunia 2022

Di berbagai tempat, kupat bongkok mudah di temui, di antaranya di Alun-alun Tegal, sepanjang Jalan Merpati Randugunting, dan Jl Salak di sekitar pemakaman Hadad. Harga seporsi kupat bongkok berkisar antara Rp5.000-Rp7.000/porsi

Isi kupat bongkok ini cukup unik, yaitu potongan ketupat di beri kerupuk mie yang dimasak dan sedikit berkuah, dan olahan tempe yang sudah dibusukkan yaitu tempe semingit.

Dalam membuat tempe seingit ini, membutuhkan tempe yang berkualitas tinggi kemudian difermantasi selama 3 hari, agar rasa olahan tempenya lebih khas dan gurih.

Tak hanya itu, isian lain makanan ini ada tauge, kerupuk, mie kuning, dan yang terakhir adalah kuah tempe sebagai kuah dari kepat bongkok ini. Sedangkan sambal, tergantung request, ingin hidangan yang pedas atau tidak.

Baca Juga: Cedera! Marco Reus Tak Bisa Bela Timnas Jerman Di Ajang Piala Dunia Qatar 2022

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x