Waduh! Situs Website Resmi Milik KPID Jateng Tidak Bisa Diakses

- 11 Maret 2022, 09:05 WIB
Waduh! Situs Website Resmi Milik KPID Jateng Tidak Bisa Diakses
Waduh! Situs Website Resmi Milik KPID Jateng Tidak Bisa Diakses /Tangkap Layar di website KPID Jateng

SINARJATENG.COM - Situs website milik Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Jawa Tengah (Jateng) yang beralamat di kpid.jatengprov.go.id tidak bisa diakses.

Situs yang biasanya memuat informasi seputar informasi KPID Jawa Tengah itu, telah berubah tampilan (deface) dan tidak bisa diakses.

Rupanya situs yang memuat informasi seputar penyiaran di Jateng itu telah di hack oleh seorang pelaku yang mengatasnamakan dirinya OreoGans Ft Galang10. Hal itu terlihat dari title halaman yang tertulis 'Hacked By OreoGans Ft Galang10'.

Baca Juga: Waspada! Modus Penipuan Melalui Akun WhatsApp Atas Nama Mantan Ketua KPID Jateng Budi Setyo Purnomo

Sementara di halamannya terpasang tulisan dengan huruf kapital 'AKU VS WONG TUAMU'.

Belum diketahui kapan situs kpid.jatengprov.go.id ini mulai berubah tampilan atau tidak bisa diakses, hingga Jumat 11 Maret 2022 situs tersebut masih menampilkan halaman lain dan belum dilakukan perbaikan.

Hingga berita ini diturunkan belum ada keterangan resmi dari pihak KPID Jateng maupun Pemerintah Provinsi Jateng terkait aksi hacker yang melakukan deface pada tampilan salah satu websitenya yang beralamat di kpid.jatengprov.go.id tersebut.***

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x