Nasi Bogana Khas Tegal Menu Sarapan Legendaris

8 Desember 2022, 14:02 WIB
Nasi Bogana Khas Tegal Menu Sarapan Legendaris /Tangkapan layar kanal YouTube/ A'az Ibad

SINARJATENG.COM - Nasi bogana adalah salah satu kuliner khas Tegal yang sangat terkenal.

Dalam satu porsi menu ini terdiri atas nasi gurih, suwiran ayam kari, oseng kacang panjang, telur pindang, serundeng sapi, sambal goreng hati ampela, irisan tahu, dan tempe bacem. Nasi ini makin yahud dengan sensasi pedas sambal bawang.

Saat mendengar nama Tegal, mungkin yang terlintas di benak kita adalah warung Tegal atau warteg. Sebabnya, Tegal merupakan daerah yang mempopulerkan warung rakyat ini hingga "menginvasi" seluruh negeri.

Tapi selain aneka menu di warteg, ada lagi kuliner khas yang wajib kamu coba yaitu nasi bogana.

Baca Juga: Enak! Nasi Lengko Gang Kimto, Kuliner Tegal Legendaris

Nasi bogana merupakan nasi gurih yang dilengkapi ayam kari yang disuwir-suwir, oseng kacang panjang, telur pindang, serundeng sapi, sambal goreng hati ampela, irisan tahu, dan tempe bacem. Nggak lupa sambal bawang yang bikin kamu makin berselera.

Aroma nasi makin sedap karena disajikan pada daun pisang.

Seperti halnya tumpeng, nasi bogana kerap disajikan pada upacara adat, selamatan, ataupun syukuran.

Dalam penyajian, nasi bogana terdiri atas beberapa jenis lauk dan sayur sebagai simbol karakter kuliner Nusantara yang bermacam-macam.

Penyajian khas yaitu dengan membungkusnya dalam daun pisang atau jati.

Salah satu referensi untuk mencicipi nasi bogana khas Tegal yaitu di warung Ny Pan.

Di sana seporsi nasi bogana dibanderol Rp 13ribu. Terjangkau banget kan? Lokasinya ada di gang Kong Kwan, Tegal. Tempat ini buka dari pukul 6 pagi sampai 4 sore.

Baca Juga: Simak 5 Tips Menyusun Sarapan Sehat Bergizi untuk Anak, Agar Sikecil Jadi Doyan Makan dan Lahap

Sajian nasi putih dengan tempe orek, sambel goreng kacang panjang, sambal goreng ati ampela serta telur pindang paling nikmat disantap saat sore hari.

Salah satu tempat yang menyajikan kuliner khas Tegal ini adalah Ijo Rice atau Jenny Bogana yang terletak di kawasan Pegadungan, Jakarta Barat. Selain makan di tempat, kamu juga bisa menggunakan layanan pesan antar.***

Editor: Intan Hidayat

Tags

Terkini

Terpopuler