Libur Nataru Pemandian Kalitaman Salatiga Tidak Ada Penambahan Fasilitas

- 24 Desember 2023, 08:38 WIB
Libur Nataru Pemandian Kalitaman Salatiga Tidak Ada Penambahan Fasilitas
Libur Nataru Pemandian Kalitaman Salatiga Tidak Ada Penambahan Fasilitas /

SINARJATENG.COM - Selama musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) Obyek Wisata Pemandian Kalitaman Salatiga tidak menambah fasilitas. Pihak pengelola tetap memaksimalkan fasilitas yang ada.

Suyono, petugas dan pengelola mengatakan, pertimbangan tidak adanya tambahan fasilitas selama liburan Nataru adalah karena musim liburan rutinitas tahunan yang biasanya jumlah pengunjung tidak ada penambahan signifikan.

"Malah biasanya ada penurunan pengunjung pas liburan Natal dan Tahun Baru karena pengunjung kebanyakan dari warga Salatiga sendiri yang sudah biasa mengunjungi Kalitaman," jelasnya, Sabtu 23 Desember 2023.

Baca Juga: Stok Kebutuhan Pokok di Salatiga Jelang Nataru Aman

Fasilitas yang tersedia di Obyek Wisata Pemandian Kalitaman diantaranya kolam renang, wisata kuliner dan ruang terbuka hijau berupa pepohonan rindang yang berada di kawasan obyek wisata.

"Ini fasilitas masih belum ada penambahan, pengunjung bisa menikmati liburan dengan fasilitas yang sudah ada," imbuh Suyono.

Sementara terkait tiket masuk masih sama Rp4 ribu per orang, namun rencananya tahun depan akan naik.

"Ya obyek wisata lain sudah naik untuk Kalitaman masih tarif lama namun rencananya akan naik dalam waktu dekat," tandas Suyono.***

Editor: Yusuf Afandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x