30 Ribu Hewan Kurban Siap ditebar Dompet Dhuafa ke seluruh Pelosok Negeri pada Hari Raya Idul Adha 1444 H

- 31 Mei 2023, 22:50 WIB
30 ribu hewan kurban siap ditebar Dompet Dhuafa ke seluruh pelosok negeri pada Hari Raya Idul Adha 1444 H.
30 ribu hewan kurban siap ditebar Dompet Dhuafa ke seluruh pelosok negeri pada Hari Raya Idul Adha 1444 H. /Dompet Dhuafa

Akan tetapi, kata dia, dari besarnya hewan kurban yang dibutuhkan, DD Farm belum bisa mengakafer semuanya.

DD Farm Limbangan, misalnya, hewan yang bisa dipenuhi sekitar 1.000 sampai 1.500 domba.

Karenanya, untuk memenuhi quota yang dibutuhkan, pihaknya menggandeng peternak lokal sebagai mitra.

Di Jawa Tengah, kata dia, Dompet Dhuafa memiliki mitra peternak di beberapa daerah, antara lain di Kendal, Demak, Wonogiri, dan Temanggung.

“Hewan kurban tersebut akan kita tebarkan pada 29 Juni saat Idul Adha sampai hari tasyrik ke desa-desa yang membutuhkan dan jarang ada kurban di wilayah tersebut,” terangnya.

Khusus di Jawa Tengah, kata dia, sebarannya ke 15 titik distribusi.

Yaitu, Mijen Semarang, Kandeman Batang, Limbangan Kendal, Doro Pekalongn, Ulujami Pemalang, Kedungjadi Grobogan, dan Puncakwangi Pati.

Kemudian di Tengaran Semarang, Telogomulyo Temanggung, Mojorejo Karangmalang Sragen, Giriwono Wonogiri, Purwokerto Banyumas, Kedungbanteng Banyumas, Ajibarang Banyumas, dan Karanganyar Demak.


Jaminan Kualitas

Sementara itu, Dini dari tim Quality Control Dompet Dhuafa pusat, menyampaikan, pihaknya mengawasi hewan kurban mulai di kandang sampai saat didistribusikan dan pemotongan.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x