Resep Lontong Daun Pisang Enak dan Mudah dengan Metode 5.30.7 Irit Gas

29 April 2022, 20:43 WIB
Resep dan Cara Membuat Lontong Daun Pisang yang Empuk Anti Gagal Untuk Santapan Lebaran 2022 /Cookpad

SINARJATENG.COM – Lontong ataupun ketupat adalah makanan wajib saat lebaran.

Namun, bagi sebagian orang lebih suka membuat lontong karena lebih mudah dari pada membuat ketupat.

Sebab, untuk membuat lontong kamu tidak perlu membuat kelongsongan ketupat yang rumit dan cara merangkainya.

Untuk membuat lontong cukup menggunakan daun pisang atau plastik dan juga lidi untuk menyematkan bagian sisi kanan dan kiri lontong.

Baca Juga: Viral! Beredar Video Mesra Arya Saloka dan Amanda Manopo di Media Sosial, Netizen Soroti Perasaan Putri Anne

Agar lontong yang akan kita buat enak dan mudah apalagi bagi pemula dapat menggunakan metode 5. 30. 7 dalam memasak.

Dilansir sinarjateng.com dari akun @DapoerAnna9976, berikut ini adalah resep lontong daun pisang enak dan mudah dengan menggunakan metode 5. 30. 7 yang membuat irit gas.

Bahan :
- 6 cup beras
- ½ sdt garam
- Air secukupnya untuk merebus
- Daun pisang secukupnya
- Lidi/tusuk gigi

Baca Juga: Link Twibbon Hari Posyandu Nasional 2022, Cocok untuk Dipasang di Media Sosial FB, WA dan IG

Cara Membuat:
1. Cuci beras lalu tiriskan. Lalu berikan garam aduk hingga rata. Siapkan daun pisang yang sudah dibentuk tabung dengan cara dibalik, bagian yang lebih hijau di dalam. Pastikan sedikit tebal atau beberapa gulungan agar ketika direbus tidak sobek/ambyar. Lalu kunci bawahnya dengan lidi. Masukkan beras setengahnya kunci kembali di bagian atas.
2. Didihkan air lalu masukkan. Pastikan terendam, ketika sudah bergumpal. Rebus selama 5 menit, beri tutup.
3. Matikan kompor, diamkan selama 30 menit dalam keadaan masih tertutup.
4. Setelah 30 menit, Didihkan kembali, setelah bergumpal masak kembali selama 7 menit, beri tutup. Tiriskan. Tunggu selama 1 jam.
5. Lontong sudah matang dan siap nya sajikan sesuai lauk pauk sesuai selera.

Demikian resep membuat lontong daun pisang yang enak dan mudah dengan metode 5. 30. 7 cocok untuk pemula dan irit gas. Selamat mencoba.***

Editor: Muhammad Ahlan Kalasuba

Tags

Terkini

Terpopuler