5 Rekomendasi Film Horor Seram dan Menegangkan, Buruan Nonton Sekarang!

24 Oktober 2021, 20:25 WIB
Unggahan CBI Picture film horor The Medium yang sedang tayang di bioskop Indonesia. /Twitter @CBIpicture


SINARJATENG.COM - Film horor merupakan film yang menawarkan sensasi berbeda dari jenis genre lain. Pasalnya ketika menonton film horor kita seakan ikut berperan di dalamnya.

Bagi kamu pecinta film horor, berikut ini lima rekomendasi film horor yang seram dan menegangkan. Simak baik-baik iya.

1. Sebelum Iblis Menjemput ayat 2

Film ini dibintangi oleh Chelsea Islan, berkisah tentang gadis remaja bernama Alfi yang melanjutkan hidupnya bersama adek tirinya.

Baca Juga: WOW! Kemenag Jateng Gelar Lomba Film Dokumenter dan Konten Pidato Total Hadiah Puluhan Juta, Begini Daftarnya

Dalam film ini terdapat banyak hal mistis yang membuat mu bertanya-tanya dan semakin penasaran.

Tentunya kamu akan dibuat deg-degan dengan adegan kemunculan hantu dan pertarungan demi pertarungan.

2. Jaga pocong

Film ini dibintangi oleh Acha, aktris cantik melegenda setelah berperan dalam film 'Heart'. Film ini berkisah tentang seorang gadis yang harus menunggu jenazah seorang nenek-nenek selama beberapa jam. Saat dia menjaga jenazah tersebut banyak kejadian aneh dan menyeramkan.

Tentunya film ini akan membuat mu dag dig dug tidak karuan.

3. Bisikan Iblis

Film dibintangi oleh Amanda Monopo, Zoe Abbas Jackson, Rebecca Klopper dan lain sebagainya.

Baca Juga: INFO LOMBA! Kemenag Adakan Lomba Film Pendek Moderasi Beragama dengan Total Hadiah 142 juta, Buruan Daftar!

Film ini menceritakan tentang seorang remaja bernama Nany yang mengalami sebuah peristiwa pilu. Akibat menyaksikan kematian ibunya yang tak wajar, Nany menderita trauma dan menjadi paranoid.

Dalam film ini diceritakan bahwa setiap ada orang yang akan meninggal, Nany akan mendapatkan bisikan dari sosok hitam.

4. Tarian Lengger Maut

Film ini menceritakan tentang dr. Jati (Refal Hady) yang baru saja bertugas di Desa Pagar Alas. Tanpa sengaja ia bertemu dengan Sukma (Della Dartyan), penari Lengger di sana.

Tak lama dari kedatangan dr. Jati, keadaan desa dibuat mencekam akibat menghilangnya banyak warga secara misterius. Warga desa percaya satu-satunya cara untuk menghentikan petaka itu adalah lewat ritual Tarian Lengger.

Sukma pun melakukannya dengan harapan bisa mengungkap siapa yang ada di balik kasus hilangnya warga desa. Pastinya kamu akan terbawa perasaan ketika menontonnya.

Baca Juga: Tonton 4 Film Ini, Agar Kemalasanmu dalam Mengerjakan Tugas Akhir Segera Hilang

5. Perempuan tanah jahanam

Film ini dibintangi Tara Basro berkisah mengenai upaya seorang wanita yang hendak mencari tahu tanah leluhurnya. Namun, perjalanannya berujung teror. Karena berkaitan dengan sejarah dan keturunannya.

Desa yang didatangi Tara merupakan desa yang mengalami kutukan, setiap bayi yang lahir akan terlahir tanpa kulit.

Dengan sering tempat yang mendukung, kamu akan merasa deg-degan. Film ini sangat pas untuk kamu yang menyukai tantangan.

Itulah lima rekomendasi film horor.***

Editor: Miftah Rizzi

Tags

Terkini

Terpopuler