Peduli Sesama, Yellow Clinic dan PMI Salurkan Air Bersih Bagi Warga Terdampak Banjir di Kota Semarang

- 19 Januari 2023, 13:32 WIB
Peduli Sesama, Yellow Clinic dan PMI Salurkan Air Bersih Bagi Warga Terdampak Banjir di Kota Semarang
Peduli Sesama, Yellow Clinic dan PMI Salurkan Air Bersih Bagi Warga Terdampak Banjir di Kota Semarang /SinarJateng

Dwi menyebut, pemeriksaan kesehatan sangat dibutuhkan warga terutama pasca bencana banjir.

"Kita juga bawa obat-obat yang sekiranya dibutuhkan. Sehingga kalau ada keluhan, warga bisa cepat berobat," paparnya.

Baca Juga: Gencarkan Program Vaksinasi, Ferry: Yellow Clinic sebagai Partisipasi Partai Golkar Kepada Masyarakat

Hal senada disampaikan Ketua Yellow Clinic Kota Semarang, Hani Hapsari Ramayana.

Dijelaskan tim kesehatan dari Yellow Clinic Kota Semarang melakukan pemeriksaan bagi warga Rowosari untuk memastikan warga tetap dalam kondisi sehat.

Sebelumnya, lanjut Hani, pihaknya juga membuka posko mobile di Kelurahan Genuk. Namun, melihat dampak banjir di Kelurahan Rowosari cukup parah, maka tim akan digeser ke lokasi bencana selanjutnya.

"Kebetulan Pak RW (03) langsung WA, minta bantuan air bersih. Airnya (PDAM) keruh, keluarnya dikit-dikit. Kebetulan ada Pak Dwi di Semarang, saya minta bantuan untuk memberikan air bersih melalui PMI," ungkap Hanni

Ditandaskan, selain ke wilayah RT 03 Rowosari Tembalang, Yellow Clinic Jateng juga memberikan bantuan air bersih ke Argo Residen Rowosari hingga Megah Asri Rowosari,dengan total 8 tanki air bersih.

Baca Juga: Atasi Persoalan Covid-19 di Masyarakat, DPD Partai Golkar Jateng Hadirkan Yellow Clinic

"Bantuan tanki air bersih terbaru, bersama dengan Pak Jacobus Dwihartanto sekaligus kita meninjau langsung lokasi rowosari RT 1,RT 2, Rt6 , RW 3 Rowosari," lanjut Hanni.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x