Ajak Media Bersama-Sama Membangun Daerah, Berikut Ini Pesan Kesbangpol Kendal

- 4 Mei 2021, 22:38 WIB
Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Kendal menggelar rapat koordinasi dengan para media
Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Kendal menggelar rapat koordinasi dengan para media /Humas Pemkab Kendal

 

SINARJATENG.COM - Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Kendal menggelar rapat koordinasi dengan para media yang mengangkat tema "Program Pemberdayaan dan Pengawasan Organisasi Kemasyarakatan", bertempat di ruang Abdi Praja Kabupaten Kendal pada Senin 3 Mei 2021.

Acara tersebut menghadirkan 2 narasumber, yaitu Assisten Pemerintahan Setda Kendal, Winarno dan Kepala Diskominfo Kendal, Wiwit Andarsono, dan diikuti oleh puluhan wartawan di Kabupaten Kendal.

Dalam sambutannya Kepala Kesbangpol Kendal, Marwoto S.E menyampaikan bahwa kemitraan dan hubungan yang baik, antara Pemerintah Daerah dengan media yang ada di wilayah Kabupaten Kendal mempunyai arti yang sangat penting.

Baca Juga: Jelang Operasi Ketupat Candi 2021, Polres Pekalongan Gelar Latihan

Marwoto juga menyampaikan, media sebagai mitra pemerintah turut serta mendukung pembangunan dan pemberdayaan masyarakat demi terwujudnya tujuan pembangunan nasional.

"Kami berharap, agar media menjadi penggerak dalam menumbuhkan partisipasi dan pemberdayaan masyarakat guna mewujudkan tujuan pembangunan di Kabupaten Kendal," harapnya.

Sementara dalam pemaparanya, Asisten Pemerintahan Setda Kendal, Winarno mengatakan, keberadaan media yang ada di Kabupaten Kendal, bisa memberikan sumbangsihnya bagi kebaikan daerah, terutama dalam percepatan pembangunan, sehingga media harus mampu menjadi mitra kerja pemerintah dalam membangun Kendal.

Baca Juga: Harga Kebutuhan Pokok Dipastikan Stabil dan Belum Ada Kenaikan Secara Signifikan di Sejumlah Pasar Pemalang

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x