Jalin Kerjasama Empat Rumah Sakit, UIN Walisongo Siap Wujudkan Fakultas Kedokteran yang Humanis dan Beradab

- 5 Mei 2023, 15:34 WIB
Jalin Kerjasama Empat Rumah Sakit, UIN Walisongo Siap Wujudkan Fakultas Kedokteran yang Humanis dan Beradab
Jalin Kerjasama Empat Rumah Sakit, UIN Walisongo Siap Wujudkan Fakultas Kedokteran yang Humanis dan Beradab /UIN Walisongo

SINARJATENG.COM – Fakultas Kedokteran Universitas Islam Negeri Walisongo memasuki tahap selanjutnya dengan bekerjasama dengan empat Rumah Sakit sebagai Rumah Sakit Pendidikan Utama, Satelit dan Afiliasi.

Keempat rumah sakit tersebut adalah Rumah Sakit Nasional Diponegoro, Rumah Sakit Umum Daerah dr. Adhyatama, MPH Tugurejo, Rumah Sakit Umum Daerah dr. Gondo Suwarno Kabupaten Semarang dan Rumah Sakit Jiwa Daerah dr. Amino Gondohutomo.

Kerjasama membahas tentang Penunjukan Rumah Sakit mitra Fakultas Kedokteran UIN Walisongo Semarang dan RSUD dr. Gondo Suwarno Kabupaten Semarang Sebagai Rumah Sakit Pendidikan Utama Fakultas Kedokteran.

Baca Juga: Jadwal Acara TV ANTV, Trans TV dan Trans 7, Jumat 5 Mei 2023: Ada Sajen, Dunia Punya Cerita dan Krim Malam

Sedangkan Rumah Sakit Nasional Diponegoro dan RSJD DR. Amino Godohutomo sebagai Rumah Sakit Pendidikan Afiliasi Fakultas Kedokteran UIN Walisongo Semarang serta RSUD dr. Adhyatama, MPH Tugurejo sebagai Rumah Sakit Pendidikan Satelit Fakultas Kedokteran UIN Walisongo.

Kerjasama dengan Rumah sakit ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerjasama yang ditandangani oleh Rektor UIN Walisongo Semarang Prof. Dr. Imam Taufiq, M.Ag. , dr. Mas Dady Dharma Suryadi Direktur Rumah Sakit Umum Daerah dr. Gondo Suwarno Kabupaten Semarang, dr. Alek Jusran,M.Kes. Direktur RSJD DR. Amino Gondohutomo, Direktur Rumah Sakit Nasional Diponegoro yaitu Dr. dr. Sutopo Patria Jati, M.M., M.Kes., dan dr. Prihatin Iman Nugroho, M.Kes Sp.P. Pejabat Pelaksana Tugas(Plt) Direktur Rumah Sakit dr. Adhyatama, MPH Tugurejo dan seluruh Tim Penyusun Naskah dan Dekan di UIN Walisongo. Kegiatan ini berlangsung di ruang Theater Lantai 4 Gedung K.H. Saleh Darat pada Jumat 5 Mei 2023.

Prof. Dr. Imam Taufiq, M.Ag., Rektor UIN Walisongo menyampaikan, UIN Walisongo dan Rumah Sakit mitra bekerjasama dan bersinergi untuk mewujudkan Fakultas Kedokteran. Harapannya melalui kerjasama ini membawa maslahat dan barokah untuk UIN Walisongo dan Rumah sakit mitra.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Indosiar, NET TV dan MNCTV, Jumat 5 Mei 2023: Mega Film Asia, Top Spot dan Family 100

"Serta bersama-sama mewujudkan Fakultas Kedokteran yang melahirkan Dokter yang Humanis dan Beradab,” ungkapnya.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x