Wedang Pelancar Haid Alami Ala Dokter Zaidul Akbar, Hemat dan Mudah Dibuat

- 21 Januari 2023, 19:06 WIB
Wedang Pelancar Haid Alami Ala Dokter Zaidul Akbar, Hemat dan Mudah Dibuat
Wedang Pelancar Haid Alami Ala Dokter Zaidul Akbar, Hemat dan Mudah Dibuat /Instagram/ rhosa_liena

SINARJATENG.COM – Haid atau datang bulan atau menstruasi yaitu keluarnya darah dari dalam rahim bagian dalam yang mengandung banyak pembuluh darah dan sel telur yang tidak dibuahi.

Siklus normal menstruasi adalah 21 hari sampai 35 hari. Haid yang terjadi dengan siklus lebih dari 35 hari termasuk kategori siklus yang tidak normal. Hal itu bisa terjadi karena banyak sebab, seperti stress, banyak pikiran, terlalu cape, olahraga yang berlebihan, hormon yang tidak seimbang atau penggunaan KB.

Dilansir dari @dr.zaidulakbar berikut ini wedang pelancar haid alami, hemat dan mudah dibuat.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Buah yang Bagus untuk Otak Anak, Mudah Didapat dan Harga Terjangkau  

- Sejempol jahe
- Setelunjuk kunyit
- Asam jawa
- Gula aren / gula merah
- Sedikit garam himsalt jika darah rendah dan berfungsi menguatkan kerja rimpang

Cara membuatnya

- Iris tipis-tipis semua bahan, atau blender kasar, kemudian rebus dengan air 300 ml hingga agak mendidih, jangan terlalu lama, atau bisa dengan cara menyeduhnya dengan air panas, saring lalu minum selagi hangat
- Minum 1-2 kali sehari sebelum sarapan atau sebelum tidur

Wedang ini boleh juga dikonsumsi ibu hamil, ibu menyusui, gadis, laki-laki, dan lain-lain.

Baca Juga: Waspada Stunting ! Apa itu Stunting dan Kenali Penyebabnya

Halaman:

Editor: Miftah Rizzi

Sumber: Dokter Zaidul Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x