SINARJATENG.COM - Advokat Senior Abas Faturochman berkunjung ke kantor redaksi Sinar Jateng di Perum Widuri Asri Kabupaten Pemalang, pada Kamis 20 Januari 2022.
Kunjungan Advokat Senior Pemalang ini merupakan rangkaian silaturahmi antar media dengan Advokat yang berada di Kabupaten Pemalang.
Advokat yang juga Pegiat Antikorupsi ini menyampaikan, kegiatan kujungan redaksi ini sebagai bentuk jalinan silaturahmi antara media dan pengacara.
"Ini kami agendakan untuk menjalin silaturhami ke media dan ini kunjungan perdana di kantor redaksi SinarJateng.com," katanya.
Pengacara yang berkantor di Kabupaten Pemalang ini terus memberikan support positif terhadap perkembangan media saat ini termasuk SinarJateng.com yang selalu memberikan kabar dan informasi yang cepat dan akurat.
"Luar biasa perkembangannya dan kita akan selalu bersinergi dengan media, termasuk dengan SinarJateng.com" ujarnya.
Baca Juga: Resmi, Mendag Tetapkan Harga Minyak Turun Rp.14.000 Per Liter
Sementara itu Pemimpin Redaksi (Pemred) SinarJateng.com, Intan Hidayat, mengaku kunjungan dari Advokat yang juga Presedium KAHMI MD Kabupaten Pemalang ini merupakan bentuk sebuah kehormatan.