Matteo Gabbia Akan Kembali Ke AC Milan Dari Pinjaman Villarreal

- 28 Desember 2023, 12:44 WIB
Matteo Gabbia Akan Kembali Ke AC Milan Dari Pinjaman Villarreal
Matteo Gabbia Akan Kembali Ke AC Milan Dari Pinjaman Villarreal /instagram/matteo_gabbia19/

SINARJATENG.COM - Klub Liga Italia , AC Milan berencana segera memulangkan Matteo Gabbia dari Villarreal. Milan kesal. Lantaran bek tengah itu jarang diberi kesempatan bermain, Laporan dari pakar transfer Fabrizio Romano.

Dilansir dari Football Italia, Milan Juga membutuhkan Bek lantaran Fikayo Tomori mengalami cedera paha ketika timnya mendapat hasil imbang kontra Salernitana dengan skor 2-2 pada Sabtu 23 Desember 2023 dini hari WIB. Saat itu, pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu terlihat mengalami rasa sakit yang signifikan dan tidak dapat melanjutkan pertandingan.

Pada musim Panas kemarin awal kompetisi AC Milan sudah melepaskan bek tengah mereka, Matteo Gabbia, ke klub Spanyol bernama Villarreal pada bursa transfer musim panas 2023 yang lalu sebagai pinjaman.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris Chelsea Vs Crystal Palace Skor 2-1, The Blues Merangkak Kembali Ke-10 Besar Klasemen

Apesnya lagi Rossoneri tidak punya pilihan selain merekrut dua bek tengah di bursa transfer. Matteo Gabbia, yang akan kembali dari masa pinjamannya di Villarreal lebih awal dari perkiraan.

Rossoneri disebut sudah mendekati agen dari sang pemain dan bakal berbicara dengan Villarreal soal potensi memulangkannya. Belakangan, ada progress soal potensi kepulangan sang pemain. Gabbia disebut tertarik pulang ke sisi merah Kota Mode.

Menurut laporan , kepindahan Gabbia ke Villarreal ternyata tidak sesuai harapan. Menit bermainnya jauh di bawah ekspektasi awal.

Jelang pertengahan musim ini, pemain berkewarnegaraan Italia itu baru mencatatkan 13 penampilan atau 973 menit di seluruh kompetisi.

Pelatih baru Villarreal, Marselino dikabarkan tidak tertarik menggunakan jasa Gabbia. Ia menilai sang bek tidak cocok dengan gaya bermainnya.

Halaman:

Editor: Yusuf Afandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x