Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan ke-20: Liverpool Kembali ke Jalur Kemenangan

- 29 Januari 2021, 13:00 WIB
Roberto Firmino masuk dalam 20 pencetak gol terbanyak Liverpool
Roberto Firmino masuk dalam 20 pencetak gol terbanyak Liverpool /Liverpool FC/

SINARJATENG.COM - Liverpool kembali ke jalur kemenangan Liga Inggris menyusul hasil positif yang diraih The Reds saat bertamu ke markas Tottehnam Hotspur, Jumat 29 Januari 2021 dini hari WIB.

Pertandingan yang berakhir 3-1 itu membuat tim besutan Juergen Klopp kembali ke peringkat keempat dengan koleksi 37 poin.

Di sisi lain, Manchester City yang bermain pada Rabu membukukan kemenangan telak 5-0 dalam lawatan ke markas West Bromwich Albion di Stadion The Hawthorns.

Baca Juga: Jadwal Film dan Sepak Bola hari ini Hari Ini, Jumat 29 Januari 2021

Manajer West Brom, Sam Allardyce, dibuat marah atas proses terjadinya gol kedua City lantaran para pemainnya terlanjur berhenti mengejar bola karena hakim garis mengangkat bendera pertanda offside terhadap Bernardo Silva, tetapi wasit Chris Kavanagh berkata lain.

Apapun itu, City merangsek naik ke posisi puncak dengan raihan 41 poin dari 19 pertandingan yang sudah dijalani atau punya satu laga simpanan untuk dimainkan.

Posisi City di puncak kemudian dimantapkan sehari kemudian, akibat hasil mengejutkan yang terjadi di Old Trafford ketika Manchester United dipecundangi oleh Sheffield United 1-2.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Naik, Jubir Sampaikan Sebanyak Apa pun Faskes, Tetap Tak Cukup Jika Penularan Terus Terjadi

Hasil yang menyudahi tren nirkalah MU dalam 13 pertandingan sebelumnya itu memaksa Setan Merah tertahan di urutan kedua, terpaut satu poin di belakang City. Sedangkan Sheffield (8) yang baru merasakan kemenangan keduanya belum beranjak dari dasar klasemen.

Halaman:

Editor: Aman Ariyanto

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x