Bupati Cilacap Menyerahkan Hadiah Utama Tabungan Bima Bank Jateng

- 31 Desember 2023, 14:52 WIB
Bupati Cilacap Menyerahkan Hadiah Utama Tabungan Bima Bank Jateng
Bupati Cilacap Menyerahkan Hadiah Utama Tabungan Bima Bank Jateng /instagram/pemkab_cilacap/

SINARJATENG.COM - Penjabat (Pj) Bupati Cilacap, Awaluddin Muuri, menyerahkan hadiah utama Tabungan Bima Bank Jateng periode I Tahun 2023 berupa satu unit mobil listrik mini Wuling Air EV kepada salah seorang nasabah, Fadil Asegaf. Penyerahan dilakukan di Kantor Bank Jateng Cilacap, Jalan Mayjen Sutoyo No. 7 Cilacap, Jumat (29/12/2023).

Berbeda dengan sebelumnya, hadiah undian Tabungan Bima Bank Jateng kali ini berupa mobil listrik karena Bank Jateng ingin memberikan manfaat lebih baik bagi seluruh nasabah Bank Jateng dan menjaga lingkungan sekitar.

Hadiah mobil listrik ini merupakan bagian dari program undian Tabungan Bima yang bertujuan untuk memberikan reward kepada nasabah setia Bank Jateng dalam bentuk hadiah baru berupa Grand Prize Dua Hyundai Ioniq 5, Puluhan Wuling Air EV, dan Ratusan Yamaha Fazzio Hybrid yang diundi sebanyak dua kali dalam satu tahun.

Baca Juga: Tim Gabungan TNI - Polri dan Satpol PP Patroli Bersama Demi Ciptakan Wonosobo yang Kondusif

Program Undian Tabungan Bima sendiri diperuntukkan untuk masing-masing wilayah koordinator dan Cabang Utama Semarang, di seluruh Jawa Tengah, DIY, dan Jakarta. Selain hadiah utama, enam nasabah dari enam kantor cabang pembantu, yakni Sumedi, Isoh, Dhian Ch N, Sutiyani, Sri Mulyati, dan Neni Susanti, juga memenangkan hadiah berupa sepeda motor Yamaha Fazzio hybrid.

Pimpinan Bank Jateng Cilacap, Bangun Edi Sumirat menjelaskan, perubahan ini menjadi urgensi yang dimiliki oleh existing market kekinian. Sehingga dengan adanya perubahan hadiah, diharapkan Bank Jateng dapat menyasar segmentasi market baru. Sejauh ini operasional Bank Jateng Cilacap berjalan cukup baik dan siap bersinergi dengan 10 program prioritas PJ Bupati Cilacap dalam mengembangkan kebijakan dan strategi bisnis Bank Jateng Cilacap.

“Memang ada perubahan hadiah. Tujuannya agar lebih membumi sesuai anjuran pemerintah agar lingkungan dan dapat kami laporkan sekilas tentang Bank Jateng khususnya cabang cabang Cilacap kondisi sampai hari ini masih dalam operasional yang baik”, jelasnya.***

Editor: Yusuf Afandi

Sumber: Pemkab Cilacap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x