Ramadhan Ceria, Ferry Wawan Cahyono Ajak Anak-anak Panti Asuhan untuk Belanja Baju Lebaran

- 18 April 2023, 08:21 WIB
Ramadhan Ceria, Ferry Wawan Cahyono Ajak Anak Panti Asuhan Belanja Baju Lebaran
Ramadhan Ceria, Ferry Wawan Cahyono Ajak Anak Panti Asuhan Belanja Baju Lebaran /Tangkap Layar

 SINARJATENG.COM - Gurat kegembiraan tampak dari wajah-wajah puluhan anak yatim piatu dari dua panti asuhan di Banjarnegara, yaitu panti asuhan Aisyiyah dan Darul Yatama.

Mereka begitu bersemangat sekali ketika diberikan kesempatan oleh Wakil Ketua DPRD Jawa Tengah (Jateng) untuk membeli baju atau pakaian lebaran di salah satu pusat belanja di Banjarnegara, pada Senin 17 April 2023.

Kurang lebih dari satu jam, anak-anak terlihat memilah berbagai produk sesuai dengan keinginan mereka yang digunakan saat lebaran Idulfitri 1444 H.

Baca Juga: KLAIM SEGERA! Garena Kode Redeem ML Mobile Legends Senin 17 April 2023, Ada Hadiah Menarik

Ferry Wawan Cahyono pun turut memantau, dan membaur bersama anak-anak yang berbelanja sembari memberikan masukan-masukan bagi anak-anak, setelan yang cocok untuk dikenakan di hari kemenangan nanti.

"Saya senang melihat mereka tampak bahagia dengan kesempatan ini. Kami ingin berbagi kebahagiaan bersama mereka, walaupun nilainya tidak seberapa," kata Kepala BSNPG Jateng itu.

Ferry mengatakan, alasan mereka memilih untuk memberikan kesempatan kepada anak-anak panti asuhan untuk berbelanja, karena sudah menjadi kewajiban bagi kita untuk berbagi kepada sesama.

"Ini adalah kewajiban bagi kami. Apalagi ini di bulan Ramadhan ini harus banyak beramal, karena rezeki yang kita dapatkan itu sebagian merupakan hak mereka," imbuhnya.

Baca Juga: Ferry Wawan Cahyono Raih Penghargaan Lifetime Achievement HIPKA sebagai Politisi Penggerak Ekonomi Kerakyatan

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x