Pernah Disebut Jalan 'Sungai Mati', Berkat Bantuan Ganjar Desa Kembang Langit Menjadi Destinasi Wisata

- 6 Maret 2023, 14:44 WIB
Pernah Disebut Jalan 'Sungai Mati', Berkat Bantuan Ganjar Desa Kembang Langit Menjadi Destinasi Wisata
Pernah Disebut Jalan 'Sungai Mati', Berkat Bantuan Ganjar Desa Kembang Langit Menjadi Destinasi Wisata /DiskominfoJateng

SINARJATENG.COM – Terkenal dengan sebutan jalan Sungai Mati Jalan Deles-Sigemplong kini mudah di akses oleh masyarakat. Bukan saja mempermudah akses tapi juga ikut memunculkan objek-objek Wisata di daerah tersebut. Semua itu berkat perhatian khusus Gubernur Ganjar Pranowo terhadap pembangunan infrastruktur jalan Provinsi.

Hal tersebut dikatakan oleh Kepala Desa Kembanglangit, Kecamatan Bandar, Tumari menyebut, Jalan Bandar-Gerlang yang melintas di desanya, semula seperti sungai mati. Jika sore hari hampir tidak ada orang yang melintas. Akibatnya, desa itu sangat sepi, dan perekonomian tidak berkembang.

“Jalan ini dulu bisa dikatakan sungai mati. Sehingga Desa Kembanglangit itu sepi dan dulunya desa miskin,” ujarnya, saat ditemui belum lama ini.

Baca Juga: Destinasi Wisata Alam Pantai Pecaron di Kebumen Jawa Tengah Menjadi Destinasi Wisata Rekomended Bagi Wisatawan

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bukan hanya memperhatikan infrastruktur jalan provinsi, melainkan juga memberi porsi besar bantuan pada jalan di 35 daerah tingkat dua. Selain mempermudah akses penghubung, bantuan infrastruktur jalan tersebut juga jadi daya ungkit ekonomi masyarakat.

Seperti dua jalur alternatif Batang-Banjarnegara, yakni ruas jalan Bandar- Gerlang Kecamatan Bandar sepanjang 4,3 kilometer, dengan anggaran tahun 2015 sebesar Rp15 miliar.

Kondisi itu berubah setelah Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memberikan bantuan Rp15 miliar untuk pembangunan jalan.
“Alhamdulillah, di tahun 2015 Pak Ganjar membangun akses jalan perbatasan Kabupaten Batang dan Kabupaten Banjarnegara ini. Setelah akses jalan baik itu, otomatis peningkatan ekonomi tumbuh,” paparnya.

Baca Juga: Rekomendasi 10 Tempat Wisata Alam di Kebumen Jawa Tengah yang Wajib Anda Kunjungi

Sampai saat ini, di sepanjang Jalan Bandar-Gerlang muncul resto dan coffee shop di sisi jalan. Saat weekend dan hari besar, banyak pengunjung yang datang.

Halaman:

Editor: Miftah Rizzi

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x