Pesona Keindahan Tempat Wisata Alam dari Danau Beko Margasari di Tegal

- 16 November 2022, 10:01 WIB
Pesona Keindahan Tempat Wisata Alam dari  Danau Beko Margasari di Tegal
Pesona Keindahan Tempat Wisata Alam dari Danau Beko Margasari di Tegal /Instagram @exploretegal

SINARJATENG.COM - Wisata Danau Beko Margasari di Margasari Tegal Jawa Tengah adalah tempat wisata yang ramai dengan wisatawan pada hari biasa maupun hari liburan.

Asal usul Danau Beko adalah pegunungan kapur, yang kemudian diambil tanahnya oleh perusahaan lokal untuk pembangunan dan lain-lain hingga akhirnya menghasilkan legokan atau cekungan.

Cekungan itu kemudian terisi air ketika musim penghujan dan menghasilkan sebuah "danau".

Baca Juga: Destinasi Tempat Wisata Alam dengan Keindahan Telaga Silating di Pemalang

Dinamakan "Danau Beko" karena pada saat penambangan batu kapur itu menggunakan alat berat "backhoe," yang orang awam biasa menyebutnya dengan beko atau bego.

Wisata Danau Beko Margasari di Margasari Tegal Jawa Tengah terletak di Desa jatilaba, Kecamatan Margasari, Kabupaten Tegal, Provinsi jawa tengah.

Ketika anda ingin explore keindahan dan pesona alam Danau Beko Tegal, harga tiket masuknya Rp.5.000/orang

Untuk biaya tambahan yang harus anda keluarkan ketika berwisata di Danau Beko Tegal yaitu retribusi parkir kendaraan.

Biaya parkir sepeda motor Rp.2.000 dan Rp.5.000 ketika anda menggunakan mobil.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x