Bencana Tanah Longsor Akibatkan 1 Orang Warga Tertimbun di Kabupaten Banyumas

- 20 September 2022, 06:48 WIB
Bencana Tanah Longsor Akibatkan 1 Orang Warga Tertimbun di Kabupaten Banyumas
Bencana Tanah Longsor Akibatkan 1 Orang Warga Tertimbun di Kabupaten Banyumas /basarnas

 

 

 

SINARJATENG.COM - Basarnas Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap mendapatkan informasi terkait bencana longsor yang menyebabkan 1 orang warga tertimbun tanah longsor di Dukuh Waruh Kecamatan Kembaran Kabupaten Banyumas.

“Setelah melakukan koordinasi dengan BPBD Banyumas dan unsur terkait, Kepala Kantor SAR Cilacap memerintahkan satu regu dari Unit Siaga SAR Banyumas sebagai tim aju dan disusul satu regu dari Cilacap untuk menuju ke lokasi kejadian bencana longsor.” Adah Sudarsa, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap.

Diberitahukan bahwa pada Senin (19 September 2022) pukul 17.00 Wib, sungai Pelus mengalami banjir yang cukup besar.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans 7 Hari Ini Selasa 20 September 2022, Ada Trending dan Lapor Pak

Sehingga pada pukul 19.30 Wib, rumah Bapak Sabar yang berada dekat dengan sungai mengalami longsor yang mengakibatkan 1 orang atas nama Susilowati (P/80th) tertimbun longsoran dan masih dilakukan pencarian oleh tim SAR gabungan.

“Hingga pukul 23.40 Wib, berdasarkan assessment tim rescue dilapangan dan hasil operasi SAR sementara masih Nihil serta pertimbangan teknis dilapangan, pencarian korban akan dilanjutkan pada Selasa (20 September 2022) pukul 07.00 Wib” tambahnya.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x