5 Dampak Buruk Jika Masih Menyuapi Anak Usia Sekolah

- 21 November 2021, 16:09 WIB
Seorang ibu sedang menyuapi bayinya.
Seorang ibu sedang menyuapi bayinya. /hellosehat.com/

SINARJATENG.COM - Menyuapi anak tidak selalu buruk, tetapi berbeda bila si kecil sudah usia sekolah sekitar 7 tahun. Kebiasaan menyuapi anak yang seharusnya sudah bisa mandiri dapat menimbulkan dampak buruk pada perkembangan anak usia sekolah.

Jika terlalu sering menyuapi si kecil yang sudah bisa mandiri bisa menimbulkan efek samping untuk perkembangan anak.

Dilansir dari laman Kementerian Kesehatan RI pada Minggu 21 November 2021. Berikut ini lima dampak buruk menyuapi anak yang sudah usia sekolah.

Baca Juga: Lirik Lagu Angka Satu - Caca Handika

1. Menghambat perkembangan motorik

Kebiasaan menyuapi si kecil bisa menghambat perkembangan motorik halus dan kasar.

Mengutip dari Raising Children, saat anak makan sendiri, ia akan merasakan tekstur makanan yang ia ambil di meja makan.

Anak juga belajar untuk menggenggam sendok garpu dengan benar sehingga kemampuan motoriknya terasah.

Tidak hanya bayi dan balita, anak usia sekolah juga tetap harus mengasah kemampuan motorik kasar dan halus dan perkembangan fisik anak.

Halaman:

Editor: Muhammad Ahlan Kalasuba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x