Sinopsis Indiana Jones and The Last Crusade, Tayang di Bioskop Spesial Trans TV

- 11 Maret 2021, 21:10 WIB
Tangkapan layar trailer film Indiana Jones and The Last Crusade
Tangkapan layar trailer film Indiana Jones and The Last Crusade /Youtube/Paramount Pictures Australia

SINARJATENG.COM – Film Hollywood berjudul Indiana Jones and The Last Crusade akan tayang di Bioskop Spesial Trans TV pada Jumat, 12 Maret 2021 pukul 19.00 WIB (jadwal sewaktu-waktu bisa berubah).

Film Indiana Jones and The Last Crusade pertama kali rilis di Amerika Serikat pada 24 Mei 1989 dengan genre film action dan adventure. Film ini diproduksi oleh rumah produksi Lucafilm Ltd.

Film ini dibintangi oleh Harrison Fred sebagai Indiana Jones, Sean Connery sebagai Henry Jones, Sr., Alison Doody sebagai Elsa Schneider, River Phoenix sebagai Indiana Jones muda dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Sinopsis Film Romeo Must Die: Aksi Jet Li Membalas Dendam Atas Kematian Adiknya

Film yang disutradarai oleh Steven Spielberg ini mendapatkan rating IMDB 8,2/10 dari 695.814 pemilih. Sebuah rating yang cukup bagus untuk masuk sebagai film layak ditonton.

Berdasarkan boxofficemojo.com, Indiana Jones and The Last Crusade memiliki pendapatan kotor sebanyak 197 juta dollar AS. Semua pendapatan berasal dari area domestik (AS dan Kanada).

Indiana Jones and The Last Crusade adalah film ketiga dari franchise Indiana Jones.

Baca Juga: Sinopsis Film Jurassic World, Taman Dino Penuh Petaka: Tayang di GTV Malam Ini

Sebelumnya Indiana Jones sudah memiliki dua film yaitu Indiana Jones and The Raiders of the Lost Ark (1981) dan Indiana Jones and The Temple of Doom (1984).

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x