Luncurkan 'Flagship Online Store', SK-II Bekerjasama dengan Lazada

- 20 Januari 2021, 17:45 WIB
Produk SK-II
Produk SK-II /Antara

SINARJATENG.COM - Baru-baru ini, Merek kecantikan global SK-II meluncurkan online flagship store pertama-nya di Asia Tenggara, bermitra dengan e-commerce retailer Lazada.

Pengalaman perawatan kulit yang interaktif dengan memandu konsumen di sepanjang perjalanan mereka menuju "Kulit Sebening Kristal", SK-II Lazmall Flagship Store menghadirkan produk itu.

Pelanggan kini dapat membeli Pitera favorit mereka dari kenyamanan rumah masing-masih, dan bahkan menerima saran kecantikan yang dipersonalisasi dengan konsultasi perawatan kulit virtual melalui fungsi chat yang ada di aplikasi Lazada, semua berdasarkan kebutuhan dan ketentuan mereka sendiri.

Baca Juga: Grab Jalin Kerjasama dengan Watsons untuk Belanja di GrabMart

Pembeli juga dapat menanti untuk menerima produk mereka dikemas dalam Kotak Ekslusif LazMall yang menampilkan Pitera Essence, sebuah produk unggulan SK-II yang juga merupakan produk yang paling banyak mendapatkan penghargaan, dan juga produk SK-II lainnya yang banyak diminati.

"Di SK-II kami adalah human brand, dan kami ingin bisa melayani bukan menjual dan menemukan cara baru dan bermakna untuk merangkul konsumen kami untuk SK-II dan kecintaan kami pada Pitera SK-II LazMall Flagship Store adalah bagian besar dari ini," kata Sandeep Seth, Chief Executive Officer, Global SK-II dalam siaran pers dikutip Rabu.

Sandeep Seth mengatakan sudah saatnya SK-II beralih ke e-counseling dengan konsultan kecantikan kami untuk menjawab pertanyaan perawatan kulit yang paling sering ditanyakan pelanggan.

Baca Juga: Ada 8 Komitmen Jika Komjen Listyo Sigit Jadi Pimpinan Polri

"Lazada bersemangat untuk mengawali tahun 2021 dengan Super Grand Opening pertama kami, dan menyambut merek kecantikan ternama yang bergengsi SK-II di LazMall. Kami menantikan kemitraan yang luar biasa dengan SK-II untuk bersama-sama mengembangkan pengalaman berbelanja yang mulus dan dipersonalisasi yang memanfaatkan teknologi, wawasan konsumen dan kemampuan logistik kami," ujar Jessica Liu, President dan Head of LazMall, Lazada Group.

Halaman:

Editor: Anto Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x