Lirik Lagu Merasa Indah - Tiara Andini, Kisah Cinta Sepihak

2 Februari 2022, 11:25 WIB
Lagu Merasa Indah-Tiara Andini, Kisah Cinta Sepihak /Instagram/ @tiaraandini

SINARJATENG.COM – Lagu Merasa Indah merupakan lagu yang dipopulerkan oleh Tiara Andini. Lagu ini termasuk dalam album yang dirilis pada 17 Desember 2021.

Album tersebut berisi delapan lagu, termasuk beberapa single yang telah dirilis sebelumnya, seperti Gemintang Hatiku, Maafkan Aku, Hadapi Berdua, 365, dan Buktikan.

Selain itu, album itu juga menampilkan tiga lagu baru yaitu Merasa Indah, Janji Setia, dan Menjadi Dia. Video klip Merasa Indah yang dirilis pada Jum’at 21 Januari 2022 belum lama menjadi trending satu di YouTube Indonesia kategori musik pada Rabu 2 Februari 2022.

Baca Juga: Lirik Lagu Olivia Rodrigo - Traitor, Bercerita tentang Hubungan yang Mengenaskan

Lagu “Merasa Indah” ini mengisahkan tentang cinta sepihak dimana seseorang merasa telah diberi harapan oleh orang yang ia cintai. Namun, orang yang dicintainya justru memilih orang lain

Berikut lirik lagu Merasa Indah:

Kemarin engkau, nyatakan hati
Tapi terlambat
Katamu tak bisa...

Cinta ini takkan berbalas
Sayang kupastikan melayang
Pedih ku saat merasa indah
Semua hilang dan usai

Bila cinta ini tak nyata
Jangan engkau beri harapan
Sudah, cukup kini kusadari
Terlalu cepat jatuhkan hati

Baca Juga: Lirik Lagu Aku Bukan Jodohnya Tri Suaka Cover By Zidan

Kini ku mengerti kau lebih
Memilih dia...

Cinta ini takkan berbalas
Sayang kupastikan melayang
Pedih ku saat merasa indah
Semua hilang dan usai

Bila cinta ini tak nyata
Jangan engkau beri harapan
Sudah, cukup kini kusadari
Terlalu cepat jatuhkan hati

Sempat kau bersikap seolah sandaran jiwaku
Namun apa artinya memilih hati yang salah

Pedih ku saat merasa indah
Semua hilang dan usai
Bila cinta ini tak nyata
Jangan engkau beri harapan
Sudah, cukup kini kusadari
Terlalu cepat jatuhkan hati

Baca Juga: Kunci Gitar dan Lirik Lagu Bintang di Surga - Noah, Sangat Mudah Dimainkan untuk Pemula

Pedih ku saat merasa indah
Semua hilang dan usai
Bila cinta ini tak nyata
Jangan engkau beri harapan
Sudah , cukup kini kusadari
Terlalu cepat jatuhkan hati
Terlalu cepat jatuhkan hati

Lagu “Merasa Indah” ini juga sudah viral di TikTok dan kerap digunakan dalam konten-konten galau.***

Editor: Miftah Rizzi

Tags

Terkini

Terpopuler